banner 728x250

Tim Racing RKCA, Raih Dua Hadiah Pada Kejuaraan Balapan motorcros di Sirkuit Bantara Pantai Senagan

Nagan Raya | 1Kabar.com

Tim Racing Rimueng Kila Center Atjeh (RKCA) berhasil membawa pulang dua hadiah pada kejuaraan balapan motorcros yang dilaksanakan sirkuit bantara pantai Seunagan, Kuala Pesisir Kabupaten Nagan Raya, Minggu (17/7)

“Tim RKCA yang masuk final yakni Randi dan Dedy serta Yola yang sempat masuk final tapi hanya di enam besar,”kata Ketua DPP RKCA Agus Salim RZ S. Sos Kepada Waspada Senin (18/7)

Agus mengapresiasi dan terima kasih kepada tim motocrous yang telah membawa nama harum Lembaga Rimueng Kila Center Atjeh ( RKCA).Ini semua berkat kerja sama tim RKCA dan DPD RKCA Aceh Barat.

“Untuk kedepan kita tetap mempertahankan sang juara di even tempat lainnya,”ucapnya

RKCA Tidak hanya di bidang sosial dan kemanusiaan saja, lanjutnya, akan tetapi juga di bidang olah raga juga siap tampil.

“Dalam waktu dekat DPP RKCA akan melakukan hari ulang tahun (Haul) RKCA yang ke II dan beberapa Agenda kegiatan yang akan kita laksanakan nanti,”jelas Agus Salim.

Laporan: Zamroni

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *