MEDAN | 1kabar.com
Puluhan orang yang tergabung dalam Organisasi Masyarakat (Ormas) Horas Bangso Batak (HBB) dengan bersama Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI) mendatangi Polda Sumatera Utara melaporkan dugaan Penistaan Agama Kristiani oleh akun @ratuentokglowskincare lewat video Tiktok Selebgram Ratu Thalisa atau Ratu Entok, Jumat (04/10/2024).
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Horas Bangso Batak (HBB) Sumut, Tomson Marisi Parapat, SH didampingi Ketua Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI), Dedi Martuis keluar dari Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Sumatera Utara menyatakan pihaknya melaporkan dugaan Penistaan Agama Kristiani oleh Ratu Entok dalam video Tiktoknya.
“Kita melaporkan akun @ratuentokglowskincare lewat video Tiktok Selebgram Ratu Thalisa atau Ratu Entok, yang diduga menghina dan mengolok-olok foto Yesus yang ada di video tersebut,” ujarnya, sembari menunjukkan bukti tanda Lapor Nomor : STTLP/B/1373/X/2024/SPKT/ Polda Sumatera Utara.
Thomson mengatakan, pihaknya melaporkan Ratu Entok melanggar Pasal 28 Ayat 2 tentang Undang-Undang (UU) ITE adanya unsur SARA, berlapis Pasal 156A KUHP terkait Penodaan Agama.
“Kami mendesak agar Kapolda Sumut, Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto segera menangkap Ratu Entok. Apabila dalam 2×24 Jam tidak ditangkap, maka jangan salahkan kami menangkap Ratu Entok dan membawanya ke Polda Sumut ini,” ucapnya sembari mengultimatum pihak kepolisian bertindak hingga pukul 17.00 WIB, Ratu Entok sudah ditangkap.
Tomson meminta kasus ini selesai hanya dengan ucapan permintaan maaf dari pelaku.
“Kita tidak mau selesai hanya dengan minta maaf dengan materai 10 Ribu.
Proses hukum harus tetap dilakukan,” tandasnya, Jumat (04/10/2024).
Sementara itu, Ketua Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI), Dedi Martuis menyampaikan perbuatan tersebut merupakan hal yang tidak patut dan menyinggung Umat Kristiani.
“Kita bergabung dari beberapa Organisasi melaporkan Ratu Entok. Kita mengambil tangan Negara untuk menyelesaikan masalah ini agar jangan berlarut-larut,” tutupnya, Jumat (04/10/2024).
Diketahui, akun @ratuentokglowskincare lewat video Tiktok Selebgram Ratu Thalisa atau Ratu Entok viral beberapa hari belakangan karena yang diduga menista Agama Kristen lewat foto Yesus yang disebutnya supaya dicukur agar tidak seperti Wanita.(***)